Sudah tahukah anda bagaimana cara menghubungkan atau mengaitkan akun Facebook ke akun Instagram? Sudah sejak lama kedua media sosial ini bermitra setelah Mark Zuckerberg membeli saham Instagram beberapa tahun yang lalu. Kemitraan ini berdampak positif dimana kedua layanan media sosial tersebut bisa saling terhubung satu sama lainnya.
Baca Juga :
- 2 Cara Mencopy Tulisan Status di Facebook atau FB Lite
- Cara Upload Foto Panjang di Instagram Tanpa Terpotong
Bagi anda yang gemar memposting status, gambar, ataupun video di Facebook dan Instagram, kini tak perlu lagi membuka kedua aplikasi tersebut. Karena cukup dengan mengaitkan saja antara akun fb dan ig, maka postingan anda akan secara otomatis akan tampil di Facebook dan juga Instagram melalui akun instagram.
Selain pengguna dapat membagikan konten secara otomatis ke Facebook ataupun instagram bila mana anda telah menautkan akun ig ke fb, ada beberapa keuntungan lain yang juga akan anda dapatkan. Lalu apa saja keuntungannya? Berikut ini ulasannya.
- Ketika anda menghubungkan akun facebook ke akun instagram, hal ini akan berguna sekali apabila anda mengalami yang namanya lupa kata sandi atau password ketika ingin login ke akun instagram. Karena jika instagram telah terhubung ke facebook, maka pengguna instagram dapat masuk ke akun instagram miliknya menggunakan akun facebook.
- Mengaitkan akun instagram dan facebook, hal ini juga akan berdampak pada saran follower atau pengikut yang ada di instagram. Karena disini kamu akan lebih mudah jika ingin mengikuti akun-akun instagram dari para teman di akun facebook tersebut. Jadi pengguna tidak perlu repot-repot lagi untuk mencari satu persatu akun instagram dari teman yang ada di Facebook.
Dari beberapa uraian diatas, ada hal yang harus anda garis bawahi terkait postingan yang anda kirimkan, bahwasannya meskipun anda bisa memposting konten foto ataupun video secara bersamaan ke Instagram dan Facebook lewat aplikasi instagram, Hal ini ternyata tidak berlaku apabila anda memposting kiriman dari facebook langsung ke aplikasi instagram.
Seperti contoh misalnya kamu mengirimkan postingan pada halaman facebook (fanspage), maka dengan demikian kamu tidak dapat langsung mengirimkan postingan yang kamu buat tersebut ke akun instagram. Untuk itu dalam hal ini haruslah kamu lakukan posting secara manual langsung di aplikasi instagram-nya.
Cara Mengaitkan Akun Facebook ke Instagram Melalui Instagram :
Ikuti panduan berikut ini apabila anda ingin menghubungkan atau mengaitkan akun Facebook dengan akun media sosial Instagram.
- Pertama silakan buka aplikasi Instagram terlebih dahulu. Jika anda belum memilikinya, download dan install aplikasinya melalui google play store.
- Login ke akun Instagram anda.
- Berikutnya, buka profil instagram anda dan klik garis tiga yang ada di pojok kanan atas.
- Selanjutnya klik pengaturan.
- Kemudian pilih “privasi dan keamanan” lalu pilih akun tertaut.
- Di sana bakal muncul media-media sosial yang bisa dihubungkan dengan Instagram seperti Twitter, Facebook, Tumblr, Ameba, dan masih banyak lagi yang lainnya. Karena kali ini kita ingin mengaitkan Facebook ke Instagram, maka pilihlah Facebook.
- Selanjutnya login ke akun Facebook yang anda miliki. Masuk menggunakan alamat email/telepon dan juga kata sandi Anda.
- Dan jika sudah, kemudian akan muncul notifikasi bahwa instagram ingin mengkses akun facebook milik anda seperti pada gambar dibawah ini. Dan disitulah kamu tinggal klik lanjutkan sebagai nama akun anda.
- Selesai, kini akun Facebook dan Instagram anda sudah saling terhubung. Dengan begitu secara otomatis foto dan video yang anda posting ke beranda atau tambahkan ke story di instagram akan dibagikan ke facebook anda. Dan jika ingin langsung memulainya, maka kamu bisa klik mulai membagikan ke facebook pada notifikasi yang muncul seperti gambar berikut ini.
Dan jika kedua akun sudah berhasil terhubung, maka melalui akun instagram kamu dapat melihatnya apakah akun tersebut sudah benar-benar dikaitkan ataukah belum dengan cara klik pengaturan – privasi dan keamanan – akun tertaut – selanjutnya lihat pada akun facebook akan terlihat tanda ceklis dan tulisannya pun akan berwarna biru disertai keterangan nama akun facebook yang ditautkan.
Bagaimana, sangat mudah bukan? Demikianlah penjelasan mengenai cara mengaitkan akun instagram ke facebook, semoga tutorial diatas dapat bermanfaat bagi anda semua dan selamat mencobanya!!