Cara Mengaktifkan Centang Biru Pada Whatsapp Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan Centang Biru Pada Whatsapp by Nanang Alfan 

Cara mengaktifkan centang biru pada whatsapp – Kita tahu bahwa aplikasi whatsapp memiliki fitur yang cukup komplit dalam hal yang kita butuhkan dalam berkomunikasi jarak jauh lewat chat ata teks tertulis misalnya. Karena pastinya kita ingin agar kita juga mengetahui apakah status pesan yang kita kirimkan atau orang lain kirim ke whatsapp kita. 

Misalnya saja ketika kita ingin agar pesan whatsapp yang kita kirimkan sudah dibaca atau belum? maka pastilah di whatsapp sudah ada fitur terkait hal itu. Dimana biasanya untuk fitur bahwa pesan sudah terbaca atau belum yakni dengan ditandai dengan tanda ceklis 2 di pesan whatsapp tersebut. 

Sehingga apabila pesan tersebut sudah centang 2, maka secara otomatis kita dapat mengetahui bahwa memang pesan yang kita kirimkan sudah tersampaikan kepada orang yang dituju dan orang tersebut sudah benar benar membaca pesan kita. 

Namun untuk fitur ini tentunya bisa disesuaikan sesuai dengan kebutuhan para penggunanya. Karena pengguna whatsapp sendiri bebas mengaturnya melalui fitur setelan privasi yang ada pada whatsapp. Jadi apabila sebelumnya pengguna telah menonaktifkan fitur laporan dibaca untuk chat pribadi, maka tentu suatu saat ataupun sekarang ingin pastinya untuk mengaktifkannya kembali. 

Lalu bagaimana cara mengaktifkan centang biru pada whatsapp? Apabila kalian lupa karena sudah lama sekali tidak menggunakan fitur laporan dibaca atau centang 2 biru di whatsapp kalian, maka tentu bisa kalian aktifkan kapanpun kalian mau. Dan untuk caranya yaitu langsung saja simak berikut ini. 

Banyak Dibaca – Cara Mengetahui WA Sudah Dibaca Tanpa Centang Biru

1. Cara Setting Centang Biru di Whatsapp Android 

  • Untuk cara mengaktifkan centang biru wa, langkah pertama kita buka dahulu aplikasi whatsapp di hp android kita
  • Lalu kemudian langsung saja menuju ke setelan atau pengaturan whatsapp dengan ketuk ikon titik tiga yang ada di kanan atas, kemudian tekan setelan
  • Selanjutnya kita masuk atau mengeklik pada opsi menu setelan yaitu “akun
  • Lanjut pilih menu privasi. 
Cara Mengaktifkan Centang Biru Pada Whatsapp
  • Sesudah itu kalian tinggal aktifkan saja untuk laporan dibaca, geser kekanan untuk mengaktifkannya. Dimana pada opsi ini dibawahnya bertuliskan yaitu “jika dimatikan, Anda tidak akan mengirim atau menerima laporan dibaca. Laporan dibaca akan selalu dikirim untuk chat grup“. Pastikan kalian pahami hal tersebut. 
  • Sesudah itu, maka nantinya jika kamu mengirimkan pesan kembali kepada orang lain, dan pesan tersebut sudah dibaca, maka centang yang tadinya abu-abu, akan seketika berubah menjadi centang 2 dan berwarna biru apabila pesan wa tersebut sudah dibaca oleh si penerima. 

2. Cara Mengaktifkan Centang Biru di Whatsapp iPhone 

Untuk pengaturan cara aktifkan centang biru wa iphone juga caranya serupa dengan di android, yakni masuk ke menu pengaturan – akun – privasi – dan kemudian aktifkan pada ospi laporan dibaca sampai opsi tersebut menyala hingga berwarna hijau. 
Cara Mengaktifkan Centang Biru di Whatsapp iPhone
Maka secara otomatis yang nantinya pesan hanya berwarna abu-abu di whatsapp, walaupun itu ceklis 2 dan membingungkan bagi kita karena kita sendiri pun tidak mengetahui apakah pesan sudah dibaca atau belum. Maka dengan cara mengaktifkannya kembali kita dapat mengetahui status whatsapp yang kita kirim ke orang lain atau teman secara jelas. 
Oke sekian pembahasan kali ini tentang cara mengaktifkan centang biru pada whatsapp di android maupun di hp iPhone. Semoga dapat kalian pahami dengan baik dan terimakasih tak lupa kami sampaikan kepada siapa saja yang sudah membaca artikel ini.