2 Cara Membuat Story IG Dari Postingan Orang Lain

 Cara Membuat Story IG dari Postingan Orang Lain By Alfan Am

Bagaimana cara membuat story ig dari postingan orang lain? Jika anda dalam melakukan aktivitas di instagram seperti melihat hal unik berupa foto atau video, ataupun reels instagram yang menarik, dan ingin di repost sebagai story instagram, maka cara itu bisa dilakukan dengan mudah pastinya. 

Meski tidak semua postingan di instagram orang lain bisa kita langsung repost ke instagram story kita langsung, makanya di kesempatan kali ini kita bagikan 2 cara membuat story instagram dari postingan orang lain. Jadi ketika anda menjumpai postingan orang lain itu tidak bisa langsung dibagikan ke story anda sendiri, maka bisa lakukan dengan cara lainnya. 

Oke, seperti apa selengkapnya mengenai tutorial instagram ini? bisa anda simak beberapa ulasan yang kami tulis berikut ini. 

Cara Membuat Story IG Dengan Postingan Orang Lain (Cara Pertama)  

Pada cara ini, yaitu seperti cara repost postingan ke cerita seperti pada umumnya yaitu dilakukan sebagai berikut : 

1. Pertama tentukan postingan mana yang ingin di posting sebagai story instagram kita, baik itu berupa postingan foto, video instagram, atau reels instagram orang lain atau teman. 

2. Selanjutnya jika sudah melihat postingan tersebut, kita klik pada ikon pesawat kertas yang berada dibagian bawah postingan instagram-nya. 

Wajib Tahu !! Cara Menambahkan Link di Story Instagram Terbaru di Android

Cara Membuat Story IG Dari Postingan Orang Lain

3. Kemudian anda bisa ketuk pada tulisan “tambahkan postingan ke cerita anda”. 

4. Sesudah itu akan langsung masuk pada tampilan fitur story di instagram, anda bisa ketuk sekali pada postingan orang lain tersebut untuk mengubah tampilannya supaya dibagian atas dan bawahnya ada background warna putih-nya. 

5. Kemudian anda bisa langsung bagikan sebagai story anda, dengan ketuk ikon kirim dan selesai. 

Cara Membuat Story di IG Dari Postingan Orang Lain (Cara kedua)

Untuk cara yang kedua ini dilakukan apabila anda tidak bisa membuat story instagram dari postingan orang lain seperti pada cara pertama tadi. Karena terkadang ada akun instagram yang memang jika kita lihat postingannya, lalu kita ingin posting ulang ke dalam story itu tidak muncul fitur tambahkan sebagai story instagram. Maka anda bisa lakukan dengan cara berikut ini. 
1. Pertama anda lihat pada postingan orang lain yang ingin anda jadikan sebagai insta story atau cerita di instagram anda nantinya. 
2. Selanjutnya jika sudah dilihat pada postingan tersebut, kemudian kita buat story instagram dengan mengetuk ikon pembuat story seperti biasanya. 
3. Setelah itu, anda bisa pilih foto yang ada di galeri hp anda, atau juga bisa memfoto langsung melalui kamera instagram story. 
4. Jika sudah, selanjutnya anda ketuk pada ikon untuk menambahkan stiker dengan ikon bersimbol emoticon senyum di menu bagian atas. 
Cara Membuat Story IG Dengan Postingan Orang Lain
5. Selanjutnya anda cari dan pilih pada stiker bagikan ulang. 
6. Sesudah itu akan menampilkan postingan yang terakhir dilihat di akun instagram kita. Jika itu berupa foto anda pilih saja pada foto yang akan dijadikan sebagai halaman depan dari story yang akan kita buat nantinya, apabila di postingan orang lain tersebut memposting foto lebih dari satu foto dalam satu waktu yang bersamaan. 
7. Selanjutnya postingan tersebut jika sudah dipilih, akan secara otomatis langsung masuk ke story instagram. 
8. Jika sudah seperti itu, kita bisa tambahkan keterangan lainnya atau jika ingin langsung diposting atau dipublikasikan juga bisa dengan ketuk ikon kirim. 
9. Selesai. 
Oke jadi itulah bagaimana cara membuat story ig dari postingan orang lain terbaru 2021. Pastikan pada saat anda ingin mempraktekan tutorial diatas, aplikasi instagram yang terinstall di hp android atau iPhone anda sudah di update ke versi terbaru. Sekian postingan kali ini dan semoga bermanfaat.